htmla

Sabtu, 21 November 2009

Mematikan Fungsi Autoplay dan Autorun Pada Windows

Fungsi Autorun dan Autoplay pada Window dapat menjadi celah masuknya Virus ke dalam system operasi apabila Virus tersebut menginfeksikan dengan fitur Autorun, pada dasarnya tidak semua aplikasi yang akan kita instalasi pada computer menggunakan fungsi Autorun sehingga kita dapat mematikannya dan menggunakannya secara manual.

Cara mematikan fitur Autorun dan Autoplay pada windows dapat mengikuti beberapa langkah di bawah ini:
• Klik menu start lalu Run
• Lalu pada kolom open ketikan gpedit.msc sehingga akan tampak jendela group policy seperti gambar dibawah ini.

• Lalu klik Administrative template yang terdapat di bawah computer configuration lalu klik double system yang ada di sampingnya

• Cari tulisan turn off autoplay lalu klik double

• Langkah selanjutnya adalah pada tab setting, pilih enable kemudian pada pull down pada kolom turn off autoplay on: pilih all drive untuk mematikan auto play pada semua drive. Kemudian klik OK jika sudah.

• Kemudian lakukan hal yang sama pada menu administrative templates yang terdapat di bawah user configuration
• Sekarang restart computer kamu

Nah sekarang windows kamu sudah aman dari virus, kinerja menjadi lebih ringan dan cepat.

NB: untuk mengaktifkan kembali, gunakan cara di atas dan pilih disenable pop up turn off auto play properties


Digg Google Bookmarks reddit Mixx StumbleUpon Technorati Yahoo! Buzz DesignFloat Delicious BlinkList Furl

Related Articles



0 comments: on "Mematikan Fungsi Autoplay dan Autorun Pada Windows"

Posting Komentar